Senin, 12 Desember 2011

Korupsi

Saat ini di indonesia memiliki ratusan wakil rakyat yang berada di MPR, DPR, DPD, DPRD dan instalasi pemerintahan lainnya. Dari sekian banyak wakil rakyat mungkin hanya segelintir orang yang masih bersih bebas dari korupsi di indonesia.
Di indonesia saat ini ada beberapa kasus korupsi yang tergolong menghebohkan dikarnakan jumlah uang yang di ambil nominalnya sangat besar dan proses penghukumannya yang tergolong asal-asalan dan masih bisa di atur-atur oleh terdakwa. Seperti contoh kasus yang belum lama terkuak yaitu kasus mafia pajak yang melibatkan gayus tambunan . pada kasus ini selain jumlah uang diambil sangatr besar juga sangat terlihat proses penghukumannya sangat tidak sesuai dan bisa dibilang diatur oleh terdakwa itu sendiri. Gayus bisa dengan leluasa berkeliaran dan berlibur hingga ke bali pada saat iya berada dalam masa tahanan dia pun bisa membuat paspor palsu untuk bisa pergi keluar negri. Entah siapa yang buta entah pemerintah, pihak kepolisian, atau departemen imigrasi. Tapi yang terlihat jelas adalah uang bisa membutakan semuanya dan membuat jalan yang berkelok menjadi jalan lurus yang sangat mulus. Hingga saat ini kasus gayus masih belum selesai dikarnakan banyak proses-proses yang harus dia lewati dan persidangan-persidangan yang ada juga tak menunjukan hal apapun yang memberatkannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar